Berita TokohGaya HidupInspirasiPeristiwa

Generasi Millenial ikut terlibat dalam program Kementerian Sosial

google.com, pub-5445025501323118, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Komline-Jakart,   Sarasehan Nasional Kearifan Lokal Tahun 2018,”Aktualisasi kearifan Lokal sebagai Indentitas kebangsaan di Era Milenial” yang di gelar Kementerian Sosial, Jakarta pada Kamis 29/11/2018 bertempat di Marlyn Park Hotel.

Sarasehan merupakan kebangkitan untuk perduli peran-peran kebudayaan Nusantara melalui generasi Millenial dan generasi muda di bawahnya melalui berbagai pentas seni dan budaya masing-masing Daerah yang tersebar di seluruh Nusantara.

“Ini adalah salah satu program rutin kementerian sosial tapi kali ini kita mengadakan Sarasehan Nasional Kearifan Lokal hal yang di bahas adalah berbagai macam tantangan yang di hadapi Bangsa ini,kami ingin mempersiapkan generasi Millenial dan generasi di bawah nya agar mempunyai modal untuk mengarungi bahtera kehidupan yang semakin lama tidak semakin mudah dan kita smua mempunyai tugas dan tanggung jawab untuk nengisi pembangunan dan menjaga Negara kesatuan Republik Indonesia”urai Agus Gumiwang Kartasasmita.

“Kita tidak boleh terlena dan tutup mata bahwa disana sini ada ancaman yg merongrong kedaulatan NKRI misalnya globalisasi yang awal lahirnya globalisasi bertujuan dalam rangka percepatan efesiensi ekonomi tapi sekarang globalisasi lebih luas lagi seperti Globalisasi politik,sosial budaya dan juga revolusi industri kalau kesemuanya kita tidak kelola secara arif maka akan lebih banyak mudaratnya daripada manfaatnya,maka ini harus di bungkus sedemikian rupa agar mereka bisa berjalan serasi dengan cara bahwa menegakan nilai-nilai pancasila kita harus yakin bahwa Pancasila itu mampuh untuk membawa bangsa kita menjadi bangsa yang besar berdaulat tanpa meninggalkan kearifan lokal yang tersebar di seluruh Nusantara”tegas Agus Gumiwang,Mentri Sosial Republik Indonesi pada awak media.

“Pemahaman secara mendasar dan fundamental kementrian sosial saat ini disetiap program-programnya akan selalu melibatkan generasi millenial contohnya kegiatan malam ini dan kegiatan lainnya dengan bertujuan menamkan nilai kebangsaan,nilai pancasila,nilai kesetiakawanan sosial dan nilai kepahlawanan bukan hanya mencetak manusia yg pintar saja tapi juga manusia yang punya integritas kebangsaan yang tinggi”harap Mentri Sosial diakhir wawancaranya.(ir)

Facebook Comments

Related Articles

Back to top button