Uncategorized

Istimewa, Volkswagen Kombi Bakal Segera Diproduksi Lagi

google.com, pub-5445025501323118, DIRECT, f08c47fec0942fa0

CALIFORNIA – Sebuah pesona yang tiada tara dari Volkswagen (VW) I.D. BUZZ  atau Kombi yang sampai saat ini tidak pernah luntur, hal inilah yang mendorong Volkswagen akan memproduksi VW Kombi 2022.

Dalam acara Concours d’Elegance di Pebble Beach, California,  22 Agustus lalu, Ketua Dewan Manajemen VW dan Merek Komersial VW, Dr Herbert Diess dan Dr. Eckhard Scholz mengumumkan bahwa mereka benar-benar akan mengembangkan I.D. BUZZ sebagai model produksi.

Pengumuman tersebut dibuat di Amerka dimana Kombi atau Bulli adalah bagian dari gaya hidup California. Nantinya I.D BUZZ juga akan menggunakan tenaga listrik untuk mengeksplorasi masa depan mobilitas.

“proyek ini akan kami lakukan setelah mendapat masukan dari pelanggan terutama saat I.D. Buzz Concept hadir di pameran otomotif di Detroit dan Jenewa. Mereka mengirim email atau surat langsung banyak yang berkata “tolong bangun mobil ini”,” ujar Dr Herbert Diess seperti dilansir dari Caranddriver

VW selanjutnya mengambil keputusan untuk melakukan produksi. Namun dibutuhkan waktu sekitar 5 tahun yakni di 2022 rencananya I.D. Buzz Concept versi produksi akan mulai dijual.

Ini sepertinya berkaitan dengan rencana untuk tetap mempertahankan sistem penggerak dan beragam teknologi yang ada pada versi konsep. Seperti diketahui, I.D. Buzz Concept adalah mobil listrik dan memiliki platform MEB.

Sumber tenaga I.D. Buzz Concept berasal dari dua motor listrik bertenaga dan baterai berdaya sebesar 111 kWh. Baterai tersebut mampu menempuh 600 km dalam sekali charge.

I.D. Buzz Concept diklaim memiliki tenaga hingga 369 Hp dan mampu dipacu dari 0 – 100 km/jam dalam waktu 5 detik serta kecepatan maksimal 159 km/jam.

Facebook Comments

Related Articles

Back to top button