Pengukuhan Pengurus Baru IKA SMANSA Baturaja
Komline, Baturaja – Berada di lapangan upacara SMA Negeri 01 Baturaja, Kabupaten OKU, Provinsi Sumsel, pada hari Senin (13/08/2018) seusai upacara bendera rutin setiap senin pagi, berlangsung kegiatan lanjutan yaitu pertemuan sekaligus Pengukuhan Pengurus Ikatan Alumni (IKA) SMA 1 Baturaja.
Selain para siswa siswi dan guru SMA 1 Baturaja yang masih aktif, hadir dalam acara tersebut para alumni dan undangan diantaranya Bupati OKU Drs H Kuryana Azis, Kombes Pol Drs Lamazi, AS, Kapolres OKU AKBP Dra Ni Ketut Widayana Sulandari, Kasat Pol PP Agus Salim dan para pengurus alumni SMANSA Baturaja.
Kepengurusan IKA SMA 1 Baturaja ini merupakan pengurus baru yang merupakan hasil musyawarah reorganisasi pada hari Kamis 02 Juni 2018 lalu.
Sebagaimana diketahui bahwa Ketua IKA SMA 1 Baturaja sebelumnya yakni Drs H Mahyudin Helmi MM pada periode 2014-2018, diserah terima-kan kepada Ketua yang baru yakni Kombes Pol Drs Lamazi, AS untuk periode 2018-2021.
Adapun susunan pengurus IKA SMANSA Baturaja periode 2018-2021, antara lain :
Penasehat : Drs H Kuryana Azis.
Ketua Umum : Kombes Pol Drs Lamazi, AS.
Sekretaris Umum : Dr. Munajat Sirojuddin SP, M.Si
Bendahara Umum : Ir. Hj. Lindawati M.T.
Serta 6 (enam) pengurus Departemen-Departemen.
Drs H Kuryana Azis dalam kata sambutannya dihadapan para siswa siswi dan alumni SMANSA Baturaja mengatakan, bahwa ” SMA 1 ini telah banyak mencetak orang-orang yang berhasil dalam berbagai bidang, salah satunya adalah Kombes Pol Lamazi yang saat ini dikukuhkan menjadi Ketua IKA SMANSA Baturaja “, kata Kuryana Azis.
” Dan masih banyak lagi Alumni dari SMA 1 yang telah berhasil yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu, bahkan salah satu diantaranya ialah saya sendiri yang kini selaku Bupati OKU “, kata Kuryana kembali.
” Dan saya berharap serta yakin sekali, adik-adik disini yang saat ini hadir dilapangan ini, nantinya juga akan menjadi orang-orang yang sukses di masa depan sehingga semakin mengharumkan nama sekolah dan juga Kabupaten OKU “, ujar Kuryana Azis yang di iringi tepuk tangan semangat siswa-siswi SMANSA Baturaja.
Senada dengan Kuryana Azis, Ketua IKA SMANSA Baturaja yang baru Drs Lamazi, AS juga menyatakan rasa bangga telah pernah menjadi salah satu siswa di SMANSA Baturaja.
” Tujuan dari terbentuknya organisasi ini selain untuk mewadahi para alumni SMANSA Baturaja, juga merupakan kepanjangan tangan dari pemerintah untuk mendukung program pemerintah di semua aspek, baik aspek pembinaan pelajar dan bukan hanya untuk pelajar SMA 1 saja, namun juga untuk semua pelajar utamanya di OKU ini, kemudian untuk masyarakat umum, dan lain sebagainya “, jelas Kombes Pol Drs Lamazi, AS pada Komline seusai acara tersebut.
Pengukuhan Pengurus yang baru ini tentunya bertujuan untuk lebih memperlancar dan tertib administrasi dalam menjalankan visi dan misi serta program kerja IKA SMANSA Baturaja periode 2018 – 2021. (Asmara)