Berita TokohInspirasiUncategorized

Irwansyah Pemimpin Muda Yang Pernah Jual Martabak,Tiket Hingga Cawagub Sumsel

google.com, pub-5445025501323118, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Komline, Lahat-Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sumatera Selatan 2018 diikuti oleh empat bakal pasangan calon. Diantara kandidat tersebut, Muhammad Irwansyah menjadi salah satu yang termuda yaitu 34 tahun.

Serupa saat ia menjadi walikota Pangkalpinang tahun 2013, di usia 29 tahun ia berhasil dinobatkan sebagai walikota termuda se-Indonesia saat itu, mengalahkan enam pasangan calon lain, yang terpaut umur jauh.

Pria kelahiran Bangka, 1 Juni 1983 ini pernah menjadi pedagang martabak bangka di Jakarta. Padahal saat itu orangtuanya memiliki ekonomi yang cukup, namun ia memilih untuk tidak terbelenggu harta orangtuanya dan memilih bersikap mandiri berjualan martabak dengan nama “Martabak Sri Bunga” di persimpangan Bintaro Permai Sektor 1 pada tahun 2002. Belum satu tahun, pria lulusan Universitas Sjakhyatri Palembang ini sudah berhasil membuka empat cabang baru yakni di Sektor 9, Sektor 5, depan RS Fatmawati, dan Alfa Bintaro.

Tidak hanya berjualan martabak, usaha cuci mobil, hingga menjual tiket pesawat pernah dilakoninya. Pemesanan pesawat saat itu tidak semudah sekarang, sehingga usaha berjualan cukup diminati oleh orang-orang. Sikap gigih berjualan tiket pesawat dengan cara door to door, pada tahun 2005, dia dipindahkan ke Palembang untuk pengembangan usaha Sriwijaya Air.

Usaha dan ikhtiar saat ia berjualan pun diterapkan olehnya ketika memimpin Pangkal Pinang.

 

Dalam kepemimpinannya lah ia mulai mendapatkan penghargaan dari tingkat lokal, hingga internasional.
Pria yang akrab dipanggil Wawan ini mendapatkan gelar Dato’ Pangeran Darjah Pangeran Mahkota Palembang dari kesultanan Palembang ini tak henti untuk menuangkan idenya dalam memajukan Pangkal Pinang. Dan saat ini, Irwansyah bersama H. Aswari Rivai siap maju dalam mensukseskan Sumatera Selatan lebih sejahtera.


Irwansyah adalah sosok yang sangat menghormati kedua orang tuanya. Dirinya yakin jika kesuksesan anak tergantung pada restu kedua orang tuanya. Sumatera Selatan, memang bukan hal baru bagi Irwansyah, namun keinginannya untuk mengabdi di Sumatera Selatan akan terus ia laksanakan demi kesejahteraan dan kemajuan di Sumatera Selatan bersama pasangan calon Gubernurnya H. Aswari Rivai dalam periode 2018-2023, mendatang.

(SN)

 

 

Facebook Comments
Back to top button